Perangkat lunak untuk mengakses internet adalah browser. Browser adalah sebutan yang diberikan kepada sebuah software yang dipakai untuk mengakses World Wide Web ( WWW ). WWW adalah layanan yang paling sering digunakan dan memiliki perkembangan yang sangat cepat karena dengan layanan ini kita bisa menerima informasi dalam berbagai format ( multimedia ).Untuk mengakses layanan WWW dari sebuah komputer ( yang disebut WWW server atau web server ) digunakan program web client yang disebut web browser atau browser saja. Jenis - jenis browser yang sering digunakan :
1. Internet Explorer
2. Google chrome
3. Mozilla Firefox
Software ini yang sering digunakan sebab sebagian besar informasi diinternet berjenis World Wide Web (WWW) atau disebut juga website . Contoh browser yaitu Internet Explorer dan Netscape Navigator.
Untuk memulai Internet Explore
Untuk membuka suatu website dari suatu alamat digunakan sebuah program aplikasi browsing. Program aplikasi browsing yang sudah ada dalam paket instalasi sistem operasi WindowsXP adalah program Internet Explorer. Progran aplikasi lain untuk melakukan browsing adalah Nestcape navigator, Mozila Firefox, dan Opera. Membuka program aplikasi internet explorer dapat dilakukan dengan berbagai cara, diantaranya :
Cara ke-1 : klik 2x shortcut internet explorer yang terletak pada desktop.
Cara ke-2 : klik shortcut yang terletak pada Quick Launch Taskbar.
Cara ke-3 : klik start>Program>Internet explorer pada start menu.
1. Internet Explore.
Merupakan web dan perangkat lunak tak bebas yang gratis dari microsoft.
2. Google Chrome
Merupakan web yang terbuka dikembangkan oleh google.
3. Mozila Firefox
Merupakan web lintas platform yang dikembangkan oleh yayasan mozilla.
0 komentar:
Posting Komentar